Kamis, 14 Januari 2016

Cinta Lelaki Pemalu

Pernahkah kamu memiliki teman, sahabat atau saudara yang memiliki sifat pemalu? Atau bahkan kamu sendiri yang memiliki sifat itu?

Apa pendapat kamu tentang seseorang yang memiliki sifat pemalu?
Tapi, apakah kamu tau apa itu pemalu? Orang yang suka malu-maluin kalo diajak jalan? haha Tentu bukan itu maksudnya. 

Malu adalah salah satu bentuk emosi manusia. Malu memiliki arti beragam, yaitu sebuah emosi, pengertian, pernyataan, atau kondisi yang dialami manusia akibat sebuah tindakan yang dilakukannya sebelumnya, dan kemudian ingin ditutupinya. (menurut Wikipedia)

Lalu bagaimana dengan orang yang memiliki sifat pemalu?

Berbeda dengan sifat malu atau rasa malu, sifat pemalu adalah karakter seseorang dengan sifat malu atau rasa malu yang berlebihan atau sering disebut minder. Sifat malu atau rasa malu harus dimiliki oleh setiap orang karena itu menunjukkan bahwa kita adalah manusia yang bermoral. Apa jadinya kalau seorang tidak punya rasa malu. Mungkin dia akan telanjang di tengah jalan sepeti orang gila.
                                                                            
Pernahkah kamu merasa bosan atau jengkel ketika harus mendengar keluhan-keluhan seorang pemalu? Atau kamu merasa bosan ketika orang seringkali mengeluh karena kamu seorang pemalu? hehe
Apa seorang lelaki pemalu bisa jatuh cinta terhadap perempuan pujaannya? Kalo menurut saya sih pasti pernah (kalo dia cukup umur dan normal ya) hihihi
                                                                                             
Lalu, bagaimana sikap seorang yang pemalu seperti itu saat jatuh cinta? 
Biasanya orang yang memiliki sifat pemalu pandai dalam menyembunyikan perasaan mereka, yang membuat mereka seolah nampak tidak sedang jatuh cinta.
Kebayang ga kalau ternyata saat ini ada yang diam-diam jatuh cinta kepadamu? Atau kamu memang sadar ada laki-laki yang lagi suka sama kamu, tapi kamu sengaja pura-pura ga tau kalo ada yang naksir. Bisa jadi dia adalah lelaki pemalu yang diam-diam lagi tergila-gila kepadamu. Entah dia orang yang kamu kenal, atau ga.

Tapi paling ga kamu wajib tau jungkir balik perasaan si lelaki pemalu itu ketika sedang jatuh hati kepadamu. Yah, siapa tau karena iba kamu jadi membalas perasaannya. haha
Ehh jangan deng, kalo gitu bukan cinta dong jadinya, tapi rasa kasihan.
                                                                                           
                   
Saya punya teman yang memiliki sifat pemalu namanya, Zoro si bajak laut baik hati. haha kepanjangan namanya, tapi sebut saja dia Zoro.
Dia pernah bercerita tentang bagaimana sikap orang sepertinya saat jatuh cinta. 

Di kampus tempat kami kuliah dia jatuh cinta kepada seorang perempuan manis yang tak sengaja dia lihat saat dia sedang berkumpul dengan teman-temannya. Awalnya dia tidak terlihat sedang jatuh cinta. Namun, suatu ketika dia mulai terbuka dengan saya. 
Sshh..! terbuka mau bercerita maksudnya. haha

Awalnya dia menanyakan apa saya kenal dengan perempuan itu atau tidak. Hingga berlanjut menanyakan informasi lain tentang perempuan itu. Dia ingin tau lebih banyak tentang perempuan itu, akan tetapi sifat pemalunya itu menjadi tembok besar baginya. Untuk berkenalan secara terang-terangan mungkin menjadi hal mustahil baginya.

Oleh karena kesungguhannya untuk berkenalan dengan perempuan itu Zoro terus mencari ide bagaimana cara membuat sinyal-sinyal untuk menarik perhatiannya. Zoro mulai mencari tau tentang rutinitasnya sehari-hari, kapan dia tiba di kampus, jam berapa biasanya dia pergi ke kantin, hingga dia hafal semua itu. Dia juga bahkan mencari tau informasi tentang teman-temannya dan berharap teman-temannya akan membuka jalan untuk bisa lebih dekat dengan perempuan itu. Dan yang terpenting lagi dia mencari tau,
Apakah perempuan itu telah memiliki kekasih atau belum? 

Dia yang pendiam bisa menjadi lebih pendiam ketika menyadari ada perempuan itu di dekatnya. Yang awalnya tertawa terbahak-bahak bisa berubah hening seketika. Sikap so coolnya seringkali keluar, namun hal itu malah membuatnya terlihat lebih gugup di hadapan perempuan itu. 

Jangankan untuk berbicara kepadanya, melihat matanya saja bisa membuat jantungnya berdegup ga beraturan begitu juga dengan nafasnya. Saking malunya, memikirkan cara mengungkapkan isi hatinya pun membuat tubuhnya mengeluarkan keringat dingin, gugupnya ga ketulungan.

Dengan predikat sifat malunya yang tinggi menyebabkan dia merasa bahwa dirinya hanyalah sebutir debu dan perempuan itu sebagai orang yang terlampau spesial bak seorang Idola. Bahkan dia rela tetap menjadi pemuja rahasia perempuan itu tanpa membuka identitasnya sebagai orang yang sungguh-sungguh mengagumi perempuan itu dengan tulus.

Seperti itulah gambaran seorang lelaki pemalu ketika mengagumi seseorang. 
"Bagi kalian yang memiliki sifat pemalu alangkah baiknya kurangi rasa malu itu, akan tetapi tetap menjadi dirimu sendiri, jangan berpura-pura menjadi orang lain yang akan membuat diri merasa tidak nyaman. Dan yang terpenting tetap semangat dan percaya bahwa diri ini sangat berharga."

Semoga Entri ini bermanfaat!


See you on the next Post..